Wajo, Matasulsel – Calon bupati Wajo Amran Mahmud mengisi pekan terakhir bulan suci ramadan dengan meluangkan waktu bersama anak yatim dan kaum dhuafa, Senin (11/6/2018).

Pada ramadan ke-26, mantan wakil bupati Wajo ini berbuka puasa bersama di Panti Asuhan Darussalam Muhammadiyah Wajo. Baginya, kegiatan sosial ini sebagai ajang untuk menjalin silaturahmi dengan siapapun.

Berbagi dengan anak yatim sudah menjadi tradisi Amran Mahmud di setiap bulan suci ramadan. Maklum, salah satu doa yang paling makbul ialah didoakan anak yatim piatu maupun didoakan para kaum dhuafa.

Suasana buka puasa ini penuh dengan kekeluargaan. Usai buka bersama, dilanjutkan dengan salat Maghrib berjemaah.