Pemdes Bontokaddopepe Jalin Sinergitas dengan Aparat Kepolisian dan TNI Laksanakan Gotong Royong Jaga Kebersihan
Takalar, Matasulsel – Sinergitas Aparat Kepolisian Bhabinkamtibmas Brigpol Husnul Akib, Babinsa Serda Rapiuddin, dengan Pjs Kepala Desa Bontokadopepe M. Harahap dan warga masyarakat Desa Bontokadopepe melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan, Puskesdes dan Posko Persiapan Kampung Tangguh Nusantara Balla Ewako, yang akan bertempat di Desa Bontokadopepe, Kec. Galesong Utara, Kab. Takalar. Sabtu (13/6/2020).
Kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan dalam rangka Kampung Tangguh Nusantara Balla Ewako yang akan ditempatkan di Desa Bontokadopepe.
“Kegiatan ini sebagai upaya menjaga kebersihan lingkungan, lokasi sekitar persiapan Kampung Tangguh Nusantara, dengan bersinergi Pemerintah Desa Bontokadopepe, Babinsa, para personil Polsek, Binmas, dan warga masyarakat Desa Bontokadopepe,”ujar Kapolsek Galut AKP Aris Sumarsono SH.
Selain itu, kegiatan tersebut dilakukan dalam upaya mensosialisasikan protokol kesahatan kepada masyarakat guna mencegah dan memutus rantai penyebaran virus corona atau Covid-19 dan penerapan menuju New Normal yaitu dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker, menjaga jarak fisik, rajin mencuci tangan, jangan berkerumun serta membiasakan diri berprilaku hidup bersih dan sehat.”Imbuhnya.
“Sosialisasi ini terus dilakukan kepada masyarakat Galesong Utara, khusunya Desa Bontokaddopepe dengan harapan masyarakat dapat terbiasa menerapkan protokol kesehatan,”pungkasnya.(*)
Terbit : Takalar, 14 Juni 2020.