“Untuk undangan sudah kita sebar seperti disampaikan Kabag Kesra Sirajuddin Mamang, semoga ini bisa berjalan lancar,” ucapnya.

Sekda Arifin juga menghimbau kepada seluruh jajaran Kantor Urusan Agama se-Kabupaten Jeneponto untuk ikut melaksanakan salat Istisqa dan mengikutsertakan pengurus Kecamatan Majelis Ulama Indonesia, Kantor Urusan Agama Kecamatan, tokoh agama tokoh masyarakat, Da’i Pembina Desa dan seluruh masyarakat yang berada di wilayah kecamatan masing masing.

Hadir dalam rapat tersebut yakni Asisten I Setda Jeneponto Mustakbiring, Asisten II dan III Abd Makmur, Kabag Kesra Sirajuddin Mamang, Kadis Sosial Nasuhang Tangnga, Kadis Perhubungan Aspa Muji, Kadis Satpol Abdul Musawwir, Sekretaris Dinas Kesehatan Adnan Nur, Kabag Keuangan Emil Makkaraeng, mewakili Kabag Protpim Jumrah dan sejumlah pejabat lainnya. (*)