Pemkab Jeneponto Beri Santunan 50 Janda Veteran
JENEPONTO, MATA SULSEL – Sedikitnya 50 janda dari pejuang veteran di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, mendapat santunan dari pemerintah. Penyerahan santunan itu digelar Ruang Pola Panrangnuanta Kantor Bupati Jeneponto, Kamis (27/8/2020).
Kepala Bagian Kesra Pemerintah Kabupaten Jeneponto Sirajuddin Mamang mengatakan, pemberian santunan janda veteran merupakan program tahunan dan sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasa suaminya terhadap negara.
“Perlu kita sampaikan bahwa pemberian santunan janda veteran itu merupakan salah satu kegiatan Pemerintahan Kabupaten Jeneponto dalam rangka perayaan hari ulang tahun RI ke-75,” kata Sirajuddin.
Sirajuddin mengungkapkan kondisi fisik dan kesehatan janda veteran cukup memprihatinkan. Setiap penerima santunan juga masing-masing memiliki pengantar.