Palopo, Matasulsel – Sampai hari ketiga Pameran Tana Luwu Ekspo di Lapangan Pancasila Kota Palopo masih belum sepi pengunjung, malah terlihat semakin ramai oleh pengunjung dari kalangan ASN. Bahkan di saat malam hari, lapangan yang terintegrasi dengan Kantor Wali Kota Palopo ini terlihat padat oleh aktivitas pengunjung dari segala lapisan masyarakat.

Hal ini terlihat ketika puluhan pengunjung memasuki stand Pameran Luwu Utara, Selasa (22/1/2019). Stand yang letaknya persis di tengah tribun ini ramai dikunjungi para pegawai Pemerintah Kota Palopo. Tidak hanya melihat produk-produk UMKM saja, tetapi tidak sedikit yang melakukan transaksi jual beli.

Dari pantauan www.luwuutarakab.go.id, siang ini, terlihat beberapa pengunjung yang sebagian besar wanita nampak berbincang dengan para pelaku UMKM Luwu Utara yang sedang berjaga. “Bagus ini UMKM-nya Luwu Utara. Produknya luar biasa,” kata salah seorang pegawai.  “Bagaimana tidak, Bupatinya juga cantik kok,” ujar temannya menimpali, sambil mendongak ke atas melihat gambar Bupati Luwu Utara.

Tim Redaksi

Terkait

JENEPONTO – Sebuah pertemuan tak terduga antara Deputi baru Pegadaian Area Bantaeng, Charles Samson, dan Suhermin, Presiden Agen Juragan Jagung,
JENEPONTO – Taman Baca Masyarakat (TBM) Pustakaloka Jeneponto mendapatkan kehormatan dengan kunjungan dari Baktiar Adnan Kusuma (BAK), tokoh
JENEPONTO – Kegiatan Tahsin dan Murojaah yang dilaksanakan di Masjid Agung Jeneponto pada hari Sabtu, 18 Januari 2025, berlangsung dengan hikmad.
MAKASSAR – Kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas tata kelola kelembagaan kesenian tradisional berlangsung di Aerotel Smile Makasar pada tanggal
GOWA – Tim Tangkap Buron (Tabur) Intelijen Kejaksaan Negeri Gowa berhasil mengamankan seorang buronan atas nama Nurlaela Dg Caya alias Dg Caya
JENEPONTO – TK Citra Tunrung Ganrang, Desa Arungkeke, Kecamatan Arungkeke, dipilih menjadi lokasi digelarnya Focus Group Discussion (FGD) hari