Parepare, Matasulsel – Calon Gubernur Sulsel nomor urut satu, Nurdin Halid mengunjungi sejumlah titik di Kota Parepare, Senin (2/4) hari ini. Kehadiran pasangan Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar ini dalam rangka menggelar kampanye Pilgub Sulsel.

Usai melakukan kampanye di Kelurahan Watang Soreang, Kecamatan Soreang, NH pun mengunjungi rumah salah satu tokoh Golkar setempat. Di kediaman itulah, NH bersama rombongan dijamu makan siang. Ketua Dewan Koperasi Indonesia ini menikmati hidangan bersama warga Parepare.

Menu makanan siangnya sederhana. Ada nasi, ikan goreng, ikan bakar, sayur, perkedel jagung, dan lawar. NH bersama warga tampak melahap santapan rumahan tersebut.

Salah satu warga, Muhammad Abdi berujar, dirinya begitu mengagumi figur penuh kesederhanaan yamg dimiliki NH. Warga Soreang ini menilai, pria asal Bone tersebut menjunjung nilai kearifan lokal dan kebersamaan.

“Pak NH memang orangnya ramah, perhatian dengan kebutuhan warga. Semoga beliaulah yang menjadi gubernur,” tuturnya.

Lebih lanjut, Abdi menyebutkan, sosok tersebut tercermin pula dalam program yang diusung NH-Aziz. Sederet program pro rakyat itulah yang membuatnya siap mendukung pasangan nasionalis-religius dalam Pilgub Sulsel.

Di antara program yang begitu diminatinya ialah, perlengkapan sekolah gratis, pelayanan kesehatan berbasis KTP, dan bantuan modal usaha tanpa bunga dan agunan. “Kalau itu benar-benar diwujudkan, insya Allah Sulsel akan jauh lebih baik dari sekarang,” ujarnya. (*)