Penyakit Mematikan di Indonesia Bisa Disembuhkan
Matasulsel – Tahun 2017 dalam dunia kesehatan dimana para ilmuwan berharap mampu menemukan obat yang manjur dalam mengobati beberapa penyakit mematikan yang selama ini dianggap tidak ada obat.
1.HIV
Kembali pada bulan Oktober 2016, peneliti memulai uji klinis untuk menemukan obat yang bisa memberantas virus HIV dari dalam tubuh seseorang. Ajaibnya, saat obat baru ini dicoba pada pasien HIV, tidak ditemukan kembali jejak virus HIV di dalam darahnya. Namun para peneliti mengklaim bahwa mereka butuh melakukan penelitian lebih lanjut. Well, semoga saja penelitian tersebut membawa harapan baru.
2.Alzheimer
Penelitian yang berasal dari laboratorium Merck menemukan bahwa pengobatan eksperimental dari lab ini mampu mengurangi efek buruk dari penyakit Alzheimer yang menyerang otak. Obat terapi terbaru ini dikatakan bisa menurunkan kadar protein amyloid yang menciptakan plak di otak yang berhubungan dengan penyakit Alzheimer.
Hingga saat ini masih dilakukan uji coba klinis yang diprediksi akan diketahui hasilnya di bulan Juli 2017.