Untuk itu, sambung Aliyah, pihaknya terus ingatkan dan mengajak masyarakat untuk mengedepankan pola hidup sehat menghadapi musim peralihan tersebut.

“Tentu diharapkan dengan adanya sosialisasi ini bersama mitra dapat mengedukasi masyarakat untuk mengetahui ciri dan gejala yang umum terjadi pada suatu penyakit. Sehingga KLB bisa dicegah khususnya di Bantaeng,” kata Aliyah Mustika.

Turut hadir Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Sulsel, Ahmadi Arif dan Kepala Dinas Kesehatan Bantaeng, dr.Andi Ihsan.**