Atmosfer keakraban dan kedekatan antar anggota pun terasa jelas, menjadikan pertemuan ini bukan hanya sekadar acara formal, melainkan juga momen berharga sebagai keluarga besar Perbakin.

Kegiatan ini sejalan dengan visi Perbakin dalam membina para atlet dan mengangkat nama Kabupaten Jeneponto di pentas olahraga menembak. Selain itu, Perbakin berharap olahraga ini dapat menjadi sarana positif bagi generasi muda, untuk berprestasi dan membentuk karakter melalui disiplin serta konsentrasi tinggi dalam menembak.

Dengan rutinitas arisan dan pertemuan yang diadakan, Perbakin Kabupaten Jeneponto optimis dapat menciptakan wadah komunikasi yang efektif untuk kemajuan olahraga menembak di daerahnya, sekaligus mendorong prestasi yang lebih gemilang di masa depan.

 

Sumber : Humas Perbakin Jeneponto.