Peringati Hari Ibu, Ini Pesan Ketua TP PKK Jeneponto Hj. Hamsiah Iksan
JENEPONTO, MATA SULSEL – Tanggal 22 Desember 2020 merupakan hari istimewa bagi kaum ibu. Peringatan hari ibu di masa pandemi kali ini tidak mengurangi khidmat didalamnya.
Menurut Ketua Tim Penggeral PKK Jeneponto Hj.Hamsiah Iksan, bahwa hari ibu kita peringati setiap tahunnya merupakan moment penting dalam mengingat pengorbanan seorang ibu dalam keluarga, ujarnya.
“Ibu adalah sumber inspirasi hidup, yang berjuang keras dalam menopang hidup keluarganya sebagai pendamping suami dalam mengarungi derasnya gelombang dan dinamika kehidupan dalam keluarga guna memberikan pelayanan dan kasih sayang bagi anaknya,” kata Hamsiah.
“Pembangunan karakter anak tergantung sejauh mana seorang ibu mampu memberi tauladan” ungkap Hamsiah Iksan yang juga selaku Bunda Paud Kabupaten Jeneponto tersebut, kepada awak media, Selasa (22/12/2020).
Lebih lanjut Hamsiah mengatakan, tokoh emansipasi wanita R.A.Kartini berpesan bahwa teruslah bermimpi, bermimpilah selama engkau dapat bermimpi bila tiada bermimpi, apalah jadinya hidup kehidupan yang sebenarnya kejam.
Jadi sebagai perempuan dan ibu kita harus memiliki mimpi dan harapan untuk merubah nasib dan kehidupan yang baik kedepan dengan tetap berusaha yang giat pada sektor yang kita geluti masing masing, tutup Hj Hamsiah Iksan. (*)