JENEPONTO – Dalam upaya memassifkan pembayaran pajak secara digital, Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Jeneponto melaksanakan kegiatan Road Show di dua lokasi berbeda hari ini, Rabu (9/10/2024).

Di Aula Kecamatan Kelara, kegiatan ini dikordinir oleh Andi Indra Sunarti, Kepala Bidang Retribusi. Road Show ini menargetkan dua kecamatan, yaitu Kelara dan Rumbia.

Dalam acara ini, hadir pula perwakilan dari Bank Sulselbar serta camat dan lurah dari Tolo Utara, Tolo Selatan, dan Tolo Barat.

Pada kesempatan ini, Camat Kelara melakukan transaksi pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) menggunakan QRIS melalui aplikasi Lontara Pay.id. Langkah ini menunjukkan komitmen pemerintah dalam mempermudah masyarakat memenuhi kewajiban pajak mereka secara digital.

Pj Bupati Jeneponto Junaedi Bakri, di lokasi terpisah, menyampaikan, “Kami sangat berkomitmen untuk mendorong masyarakat agar lebih aktif dalam pembayaran pajak.

Dengan diperkenalkannya aplikasi Lontara Pay.id, kami berharap masyarakat dapat merasakan kemudahan dalam bertransaksi.

Digitalisasi adalah langkah maju bagi pemerintah daerah dalam memberikan layanan yang lebih baik dan transparan kepada masyarakat.”

Sebagai mana kita ketahui pada hari sebelumnya Kepala Badan Pendapatan Daerah SaripuddinLagu, memberikan sambutan pada pembukaan Road Show, Ia menyatakan “Aplikasi Lontara Pay.id adalah solusi yang kami tawarkan untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran pajak”, ucapnya.

“Dengan menggunakan QRIS, proses ini menjadi lebih cepat dan aman. Kami ingin memastikan semua wajib pajak dapat mengakses layanan ini dengan mudah,” sambungnya.

Sementara itu, di tempat berbeda, Tim yang dipimpin oleh Aidil Akbar Tawang, Kepala Bidang PLL, mengadakan Road Show di Kecamatan Batang dengan target tiga kecamatan: Tarowang, Arugkeke, dan Batang.

Kehadiran masyarakat dan tokoh masyarakat dalam kedua kegiatan ini menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap program digitalisasi pembayaran pajak.

Diharapkan, kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat mengenai pentingnya melakukan transaksi pajak secara digital di Kabupaten Jeneponto.

Dengan adanya fasilitas digital seperti aplikasi Lontara Pay.id dan QRIS, masyarakat diharapkan dapat lebih mudah dan cepat dalam memenuhi kewajiban pajak mereka. (Oji Pajeka)