Perkindo Sulsel Gelar Rakerda Pertama di Makassar
MAKASSAR, MATA SULSEL – Kepengurusan Persatuan Konsultan Indonesia (Perkindo) Provinsi Sulawesi Selatan periode 2022 – 2027 mengadakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) yang pertama di Hotel Remcy Makassar, Sabtu (13/5/2023).
Rapat Kerja Daerah Persatuan Konsultan Indonesia (Perkindo) Provinsi Sulawesi Selatan mengangkat tema “Peningkatan Daya Saing Jasa Konsultansi Dalam Menyongsong Era Smart Society 5,0”.
Rapat Kerja yang dibuka oleh Ketua Umum DPP Perkindo Ir. Nunus Nugroho, AP., MLM., IPU, secara daring juga dihadiri oleh Sekjen DPP Perkindo Ir. Basuki Rafianto dan Bendahara Umum Perkindo Ir. H. Ahmad Gunadi.
Dalam sambutannya, Ketua DPP Perkindo menyampaikan ucapan selamat atas terselenggaranya Rapat Kerja Daerah Perkindo Sulsel dengan membuat agenda dan program kerja demi pengembangan organisasi.
“Apalagi dengan mengangkat tema Peningkatan Daya Saing Jasa Konsultansi Dalam Menyongsong Era Smart Society 5,0 ini, saya pikir ini saatnya melakukan perubahan mengikuti perkembangan zaman demi pengembangan organisasi,” ungkapnya.
Dia juga menyebutkan apresiasi yang tinggi kepada panitia penyelenggara yang telah menunjukkan kinerjanya dalam menyukseskan Rakerda Perkindo Sulsel.
“Untuk daerah Sulawesi Selatan sendiri bagi saya selalu di hati, karena pernah berdomisili di Jalan Lagaligo selama 9 tahun dan sering berkunjung ke kabupaten Pinrang dan ke Tana Toraja,” imbuh Ketua Umum Perkindo.