Makassar, Matasulsel – Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin sejak semester ganjil Tahun Akademik 2017/2018 telah membuka Konsentrasi Field Epidemiology and Training Program (FETP) untuk jenjang magister (S2). Program ini berada di bawah pengelolaan Departemen Epidemiologi FKM Unhas. Jumlah mahasiswa saat ini sebanyak 3 orang dan akan kembali menerima mahasiswa baru untuk tahun 2018 ini.

Pembukaan FETP ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan tenaga epidemiologi yang handal untuk melakukan investigasi epidemik. Jumlah penduduk Indonesia yang sangat besar membutuhkan banyak ahli epidemiologi lapangan. “Kebutuhan ahli epidemiologi yang memadai sangat penting untuk mengantisipasi setiap KLB. Dibutuhkan ribuan ahli epidemiologi yang dapat bertugas di Puskesmas. Sekarang ini masih kekurangan sekira 5000 tenaga epidemiologi”, kata Prof. Dr. Ridwan Amiruddin, S.KM, M.Kes., M.ScPH yang merupakan Guru Besar FKM Unhas sekaligus Ketua Perhimpunan Ahli Epidemiologi Indonesia (PAEI) Cabang Sulawesi Selatan.