Perkuat Silaturrahmi, KNPI Makassar Rekatkan Hubungan Generasi Anak Bangsa
Makassar, Matasulsel – Setelah mengunjungi DPRD Kota Surabaya. KNPI Kota Makassar melanjutkan perjalanan study bandingnya ke Tanggulangin – Sidoarjo melihat agresivitas karya lokal dan inovasi ekonomi kreatif kerakyatan seperti sendal, sepatu, tas, dan berbagai macam kripik dari kulit sapi, pisang, nangka, salak, apel, dan lainnya.
Perjalanan ke Sidoarjo juga untuk memenuhi janji Sekretaris KNPI Makassar, Irwan Ade Saputra yang pada tahun 2016 lalu bertemu dengan KNPI Sidoarjo di Forum Solo Creative Community (SCC) dan mengungkapkan keinginan Pemuda Makassar ingin melihat langsung dan sharing dengan Pemuda di Jawa Timur (Jatim) terkait dunia ekraf (ekonomi kreatif).
Kujungan KNPI Makassar ini juga dihadiri Sekretaris DPD KNPI Jawa Timur, H. Muslih, Pengurus Harian KNPI Jatim, Bang Aan, Ketua DPD KNPI Sidoarjo, Ari Suryono, Ketua DPD KNPI Magetang, Ketua DPD KNPI Batu, DPD KNPI Mojokerto, dan Bupati Sidoarjo H. SyaifuIlah.
“Selamat datang kami ucapkan kepada teman-teman Makassar di Kota Sidoarjo, semangat yang luar biasa dengan naik kapal laut menyusuri lautan untuk menginjakkan kaki di dataran Jawa Timur demi proses study banding”, sambut Ary sapaan akrab Ketua KNPI Sidoarjo, Selasa(8/8/2017)