Perpanjangan Runaway Bandara Andi Djemma Dimulai, IDP Optimistis Pesawat ATR72 Mendarat Lebih Cepat
Luwu Utara, Matasulsel – Perpanjangan, pelebaran dan pelapisan runaway Bandara Andi Djemma Masamba secara resmi mulai dikerjakan. Hal ini ditandai dengan kegiatan pencanangan dimulainya pekerjaan tersebut, Kamis (2/5/2019), di Lokasi Bandara Andi Djemma, yang dihadiri Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani (IDP).
Bupati IDP mengatakan, berbicara transportasi, ada tiga revolusi yang hadir jika itu terealisasi, yakni revolusi industri, revolusi transportasi, dan revolusi pariwisata. “Tiga revolusi ini yang sering terlintas di benak saya,” kata IDP saat memberikan sambutan di acara tersebut. Kehadiran Bandara, kata dia, sangat strategis dalam menunjang kemajuan daerah.
“Kita punya banyak potensi yang akan menopang mendaratnya pesawat ATR 72 lebih cepat dari perkiraan sebelumnya pada 2021. Jadi, kita sangat optimistis hal ini bisa dilakukan lebih cepat.” imbuhnya. Menurut IDP, Luwu Utara punya banyak potensi, baik dari segi pariwisata maupun sumberdaya manusia, khususnya dari segi penumpang.