Pertegas Dukungan ke IYL-Cakka, Pengurus PPP se-Sulsel Kembali Dikumpulkan
Sehingga sampai detik ini tidak ada instruksi dari DPP untuk memenangkan Agus-TBL. Malah sebaliknya, memerintahkan agar solid memenangkan pasangan yang dikenal tegas, komitmen dan merakyat itu (IYL-Cakka).
Anggota DPR RI asal Sulsel ini menjelaskan, di kegiatan Rakor nanti, akan ada pengurus dari DPP yang hadir untuk memberikan penguatan serta penjelasan kepada PPP tetap kukuh dibarisan Punggawa-Macakka.
“Nanti di Rakor baru dibahas lebih jauh. Kenapa sampai begitu alasannya. Jadi akan ada pengurus dari DPP untuk memberikan penegasan dan penguatan bahwa PPP tetap mendukung IYL-Cakka,” ucapnya.
Mantan Ketua DPW PPP Sulsel ini bahkan berani menjamin serta memastikan dukungannya ke IYL-Cakka sama sekali tidak beresiko apalagi sampai diganjar sanksi.
“Saya tegaskan tidak ada sanksi bagi kader yang mendukung IYL-Cakka di Pilgub karena sejak awal kita sudah komitmen,” ujar Amir. (*)