Bone, Matasulsel – Gerakan tolak calon gubernur (cagub) pembohong di Pilkada Sulsel, makin meluas. Setelah sejumlah aktivis, kini giliran perwakilan pemuda Bone, Luwu Raya dan Bulukumba menyatakan sikap serupa.

Sambil mengenakan baju kaos bertuliskan #2018 Tolak Cagub Bohong di Sulsel, perwakilan pemuda ini menyerukan kepada warga Sulsel untuk tidak memberi ruang ke calon pemimpin yang piawai pencitraan, tapi banyak bohongnya.

“Kami pemuda Sulsel menolak keras cagub pembohong,” tegas perwakilan pemuda ini melalui video testimoninya yang direkam, Rabu (30/5/2018) malam.

Perwakilan pemuda, Muh Taufik menegaskan, ia ikut terpanggil menyerukan tolak cagub pembohong, karena sangat merusak mental warga dan generasi muda kalau pemimpin “piawai” membohongi rakyat.

“Kami tidak mau ada pemimpin seperti itu. Lain di mulut, lain di tindakan. Sulsel hanya butuh pemimpin yang komitmen, taro ada, taro gau,” tegasnya.

Sebelumnya, lintas aktivis dari berbagai perguruan tinggi di Makassar juga menyerukan penolakan terhadap cagub pembohong memimpin Sulsel.

Mereka bersepakat untuk terus menghimbau kepada warga, agar pemimpin yang piawai berbohong tidak diberi kesempatan memimpin Sulsel. (rls)