Pesan Ketum Berkarya: Kemenangan IYL-Cakka Tanggung Jawab Bersama
Selain Tommy Soeharto, sebelumnya Ketum DPP Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono juga menitip pesan ke seluruh kader, pengurus serta underbow partainya bekerja secara massif memenangkan pasangan Punggawa-Macakka.
“Pak ketua umum, Pak SBY titip salam kepada kita semua. Bagaimana supaya Punggawa Macakka bersama Demokrat bersama-sama menuju ke Puncak,” kata Wakil Ketua Demokrat Sulsel, Andi Januar Jaury Darwis.
Untuk itu, mantan legislator DPRD Sulsel ini meminta kepada seluruh kader agar ikut mengajak keluarga memilih IYL-Cakka pada tanggal 27 Juni mendatang di TPS.
“Tidak ada alasan bagi kader untuk tidak menggerakkan seluruh instrumen partai demi memenangkan IYL-Cakka,” terangnya.
Kesolidan kader tambah elit Demokrat Sulsel ini menjadi dasar serta pondasi kuat untuk kemenangan pasangan nomor urut 4 ini.
“Jadi mari kita jaga soliditas kader agar Pak IYL-Cakka bisa menuju puncak bersama partai Demokrat,” pungkasnya. (*)