Pilwali Makassar, Deng Ical : Terima Kasih Partai Golkar
Apalagi, lanjut peraih survei tertinggi kedua di Pilkada Makassar ini, jika keputusan mendukung Danny Pomanto itu lantaran bersedia berpasangan dengan Andi Nurhaldin Nurdin Halid (Zunnun).Zunnun,”kata Deng Ical, adalah anak kandung dari Nurdin Halid.
“Kalau demi anak, saya kira siapapun tentu akan memiliki keberpihakan. Jangankan Pak NH, kita ini semua akan memiliki kecenderungan untuk mengambil keputusan yang sama,” imbuhnya.
Bagi Deng Ical, keputusan NH untuk mendukung Danny Pomanto jika berpasangan Zunnun, juga bukan soal oligarki politik. “Ini bukan soal oligarki politik, tapi soal bagaimana kita memberi ruang bagi keluarga. Saya kira ini sangat wajar dan bisa diterima akal sehat,” kata Deng Ical.(*)