Pimpinan DPRD Jeneponto Terima Pengunjuk Rasa, Tanda Tangani Pernyataan Dukungan
JENEPONTO, MATA SULSEL – Unsur pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Jeneponto, menerima ratusan mahasiswa dan aktivis yang menggelar aksi unjuk rasa, Senin (11/4/2022).
Dari pantauan awak media, Ketua, Aripuddin dan Wakil Ketua, Imam Taufiq dan beberapa anggota DPRD Jeneponto menerima pengunjuk rasa di depan pintu masuk gedung DPRD, di jalan Pahlawan, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto.
Ketua DPRD Jeneponto, Aripuddin dan Wakil Ketua, Imam Taufiq terlihat naik di mobil orasi untuk menyampaikan tanggapannya terhadap aspirasi para pengunjuk rasa.
Pada kesempatan itu Ketua DPRD Jeneponto dengan tegas mengatakan kesiapannya untuk menerima aspirasi para pengunjuk rasa.
“Saya selaku ketua DPRD Jeneponto, mendukung pergerakan para pemuda dan siap menerima aspirasi teman-teman pengunjuk rasa,” tegas Aripuddin.
Sementara, Wakil Ketua DPRD Jeneponto, Imam Taufiq Bohari diatas mobil orasi menyatakan kesiapan pimpinan DPRD Jeneponto untuk menandatangani pernyataan mendukung pergerakan dan aspirasi ratusan pengunjuk rasa.