Lebih lanjut Tjahjo juga mengingatkan kepada para pegawai untuk tetap waspada terhadap area-area rawan korupsi, dimana area tersebut berkaitan dengan perencanaan anggaran, dana hibah dan dana bantuan sosial, pembelian barang, serta mutasi dan jabatan. “Saya mengingatkan untuk mencermati area rawan korupsi yang berkaitan dengan perencanaan anggaran, yang berkaitan dengan dana hibah, dana bansos dan mutasi jabatan,” kata Tjahjo

Tjahjo menutup apel pagi ini dengan membaca sebuah puisi karya Soekarno tahun 1957 yang berjudul “Aku Melihat Indonesia”. Selanjutnya ia juga berpesan “Kita punya Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, pembukaan UUD 1945, dan NKRI. Itu harga mati, kita harus tanamkan pada diri bahwa kita punya dasar negara, kita punya bagian kemajemukan bangsa dan ingin mempertahankan negara kesatuan Republik Indonesia,” tutup Tjahjo dalam arahan dan instruksi Apel Pagi.(*)

Editor: Arif Tanjung