Prihatin pada Kondisi Jalan, Ini Curhat Anak Raktat Bine Selatan
Makassar, Matasulsel – Peningkatan pertumbuhan ekonomi dan pembangunan masyarakat di pedesaan, sangat tergantung pada kondisi sarana dan prasarana jalan yang baik.
Salah seorang Anak Rakyat Bone Selatan (ARBS) Zainal Arifin menilai, Secara umum makin baik sarana dan prasarana, maka makin baik pula perekonomian dan pembangunan masyarakatnya.
Kondisi Infrastruktur jalan yang ada di wilayah Kabupaten Bone terkhusu jalan poros Kelurahan Kahu menuju Desa Bulusirua dan Desa Bontojai Kecamatan Bontocani, saat ini jauh dari yang dikatakan layak.
“Saya pribadi memiliki semangat untuk membangun Kabupaten Bone khususnya jalan Kecamatan Bontocani karna jumlah penduduknya lumayan banyak,” pungkas Enal sapaannya pada inikata.com, Senin (30/4/2018).
Lebih lanjjut di dunia maya foto-foto jalan rusak berat di posting oleh masyarakat, baik itu ke akun asli pemerintah kabupaten dan akun para anggota dewan, akan tetapi sebatas postingan belaka tidak ada perhatian sama sekali.
“Curhatan para toko masyarakat dan toko pemuda tiap hari kami dapati konon katanya terkhusus untuk jalan poros Kelurahan Kahu menuju Desa Bulusirua dan Bontojai, baru sekali dilakukan pengaspalan dan perbaikan jalan dari pemerintah daerah itupun katanya cuman pengaspalan “tenteng” selama Indonesia merdeka,” tandasnya.