“Untuk masker kita sudah mulai bagikan ke sejumlah pasar dan tempat umum di Bantaeng,” jelasnya.

Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin mengatakan, proses persiapan produksi APD ini sudah mulai dilaksanakan sejak lima hari sebelumnya. Dia mengatakan, produksi ini untuk menutupi kebutuhan APD di sejumlah daerah yang saat ini sedang membutuhkan perlengkapan itu.

“Kita coba mencari solusi atas kebutuhan yang mendesak ini,” ungkapnya.

Dia berharap, APD yang disiapkan ini dapat ikut membantu meringankan kebutuhan tim medis serta semua pihak yang membutuhkan APD. Menurutnya, Bantaeng akan terus berupaya menjadi bagian dari upaya pencegahan Covid-19 ini.

Dalam kesempatan itu, Ilham Azikin juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu upaya penanganan wabah Covid-19.(*)