Muhtar melanjutkan, dirinya sangat mengapresiasi program PAMMASE di bidang infrastruktur jalan. Baginya, program milik pasangan nomor urut 1 itu sangat pro rakyat.

“Kami dari masyarakat Bocco sangat bersyukur atas adanya program tersebut mengigat jalan Desa Bocco sangat butuh perhatian pemerintah,” tandasnya.

Diketahui, PAMMASE sudah menyiapkan program dalam hal infrastruktur jalan. Salah satunya jalan mulus 1.000 Kilometer.

Program jalan mulus itu berupa perbaikan dan peningkatan kondisi jalan selama 2019 – 2024. Rinciannya, 200 kilometer per tahun.

Pasangan nomor urut 1 ini juga akan membuat jalan baru untuk kampung terpencil. (*)