Makassar, Matasulsel – PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) hingga akhir Januari 2021 sudah menyelesaikan sekitar 70 persen pembangunan Makassar New Port (MNP) tahap lanjutan 2019 – 2022.

Hal itu dikemukakan Direktur Utama PT Pelindo IV, Prasetyadi di Makassar, Senin, (25/01/2021), menanggapi progres pembangunan MNP.

Dia mengatakan, secara total pembangunan Pelabuhan Baru Makassar tersebut ditargetkan rampung pada sekitar akhir 2022.

Menurut dia, kendari pandemi Covid-19 melanda semua lini kehidupan termasuk kegiatan infrastruktur, namun pembangunan MNP masih berlanjut hingga saat ini.

“Perseroan tetap mengebut pembangunan MNP agar pengerjaannya bisa kelar sesuai dengan target yang ditetapkan,” katanya.

Berdasarkan data Pelindo IV diketahui, pada tahap 1 A sudah rampung dan beroperasi sejak awal November 2018. Kemudian dikebut lagi Tahap 1 B dan 1 C.

Sementara itu, Senior Manager Fasilitas Pelabuhan PT Pelindo IV, Arwin menyebutkan, kegiatan yang dilakukan di pembangunan MNP tahap lanjutan 2019 – 2022 hingga saat ini adalah bore pile dan secant pile, produksi beton precast dan instal beton precast.

Untuk pembangunan MNP Tahap 1 B dan 1 C Pelindo IV mengalokasikan investasi sebesar Rp2,8 triliun. Kehadiran mega proyek ini untuk mengintegrasikan pelabuhan hub khususnya di Kawasan Timur Indonesia (KTI).

Suasana pembangunan Makassar New Port yang merupakan pelabuhan kelolaan PT Pelindo IV, Makassar. (*/Sumber : Antara).

Tim Redaksi

Terkait

JENEPONTO – Hasil Quick Count dalam Pilkada Jeneponto menunjukkan bahwa pasangan calon (Paslon) nomor 3, H. Muhammad Sarif dan Moch. Noer Alim
MAKASSAR – Sebanyak 8.273 (Delapan Ribu Dua Ratus Tujuh Puluh Tiga) Warga Binaan yang tersebar di seluruh Lapas/LPKA/Rutan pada Kantor Wilayah
JENEPONTO – PJ Bupati Jeneponto, Junaedi Bakri, bersama istri dan anggota keluarganya, menyalurkan hak suaranya di TPS 1 Kelurahan Empoang,
JENEPONTO – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Jeneponto, Arifin Nur, melakukan pemantauan di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada hari
Oleh : Haerullah Lodji (Host Pabicara) Kegelapan malam menyelimuti Kabupaten Jeneponto. Jam menunjukkan pukul 19.00 WITA pada 26 November 2024, dan
JENEPONTO – Sehari jelang hari pencoblosan pemilukada serentak 2024, kembali Dinas Dukcapil Jeneponto rampungkan 81 Biodata Pemilih bagi