Quick Count Makassar, Pasangan Danny-Fatmawati Unggul
Makassar, Matasulsel – Pasangan Calon Walikota Makassar nomor urut 1, Moh. Ramdhan Pomanto (Dani) Fatmawati Rusdi unggul dengan persentase suara 41,49 dari hasil data hitung cepat Lingkar Survey Indonesia (LSI) Denny JA, Citra Publik Indonesia, Konsultan Citra Indonesia di Hotel Grand Claro Makassar, Jl. A.P. Pettarani, Rabu (9/12/2020).
Persentase selanjutnya disusul nomor urut 2 Munafri Arifuddin (APPI) Abdul Rahman Bando 34,64 persen, lalu Syamsu Rizal (Daeng Ical) Fadly Ananda 19,12 persen dan terakhir Irman Yasin Limpo (None) Andi Zunnun Nurdin Halid 4,75 persen.
Persentase hasil pemilihan di beberapa TPS kota makassar (Foto: Noya)
Peneliti LSI, Hanggoro Doso P, mengatakan sampel tersebar secara proporsional berdasarkan jumlah pemilih dan dipilih secara acak di seluruh kecamatan di Kota Makassar
“Persentase data diterima 99.60 persen, margin of error 1 persen, metode random sampling, jumlah responden 250 TPS, teknik pengumpulan data menggunakan aplikasi berbasis android dan SMS (Alternatif),” jelasnya.
Hanggoro Doso P juga turut memberikan ucapan selamatnya kepada pemenang pilwalkot Makassar. (Penulis : Noya).