Rangkaian HUT Makassar, Dinsos Gelar Pelayanan Terpadu Isbhat Nikah Massal
Makassar, Matasulsel – Pemerintah kota makassar, melalui dinas sosial kota makassar, menggelar kegiatan pelayanan terpadu isbhat nikah massal, buku nikah dan akta kelahiran bagi PMKS, di yayasan pembinaan tunanetra indonesia (YAPTI) jalan kapten piere tenden kecamatan tallo, kota Makassar, Selasa 7 November 2017.
Selain dinas sosial, kegiatan tersebut melibatkan dinas catatan sipil, hakim serta panitera dari pengadilan agama kota makassar.
Sebanyak 410 pasangan yang melangsungkan sidang isbhat dari berbagai kecamatan di kota makassar.
Dalam sambutannya kepala dinas sosial kota makassar, Dr.Mukhtar Tahir mengatakan sebanyak 410 pasangan yang tengah melangsungkan sidang isbhat kali ini. yang dimana khusus beraga islam
” Untuk hari ini ada 100 pasangan muslim yang akan menjalani sidang isbhat. Kemudian untuk 100 pasangan berikutnya akan dinikahkan besok, sementara untuk capil sendiri juga ada 210 Pasangan jadi total 410 sesuai hari jadi kota makassar, ” Kata Mukhtar Tahir.
Selain sidang isbhat, kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan penyerahan buku nikah dan akta kelahiran bagi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS).
” Kegiatan ini merupakan langkah pemerintah dalam memberikan hak-hak anak, seperti kepemilikan akta kelahiran dan pendidikan, yang selama ini tidak terpenuhi akibat orang tuanya tidak memiliki buku nikah,” Ujarnya .
Lebih jauh kata Mukhtar nikah massal 210 pasangan non muslim juga dilaksanakan hari ini. Tepat di salah satu gereja di Jalan Gunung Lantimojong.
Kegiatan yang berlangsung hari ini berjalan lancar, di hadiri asisten 2 mewakili walikota makasaar, kadis capil dan kepala pengadilan makassar. (*)