Rapatkan Barisan, Laskar Merah Putih Makin Solid Dukung IYL-Cakka
Makassar, Matasulsel – Pasca penetapan pasangan nomor urut 4 Ichsan Yasin Limpo – Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, Laskar Merah Putih (LMP) semakin merapatkan barisan mendukung pasangan ini.
Di Parepare, LMP kembali menunjukkan kesolidannya mendukung pasangan IYL-Cakka. Baik pengurus dan anggota LMP antusias melakukan salam punggawa atau salam yang dipopulerkan oleh Ichsan Yasin Limpo.
Aksi salam punggawa dengan mengenakan baju brigade atau seragam kebesaran organisasinya, dilakukan usai menghadiri Apel Pilkada Damai di Kota Parepare, Rabu (14/2).
Secara kelembagaan, LMP resmi mendukung Punggawa Macakka untuk Pilgub Sulsel. Alasannya, selain tak punya rekam jejak sebagai koruptor, juga komitmen dan pengalaman pemerintahannya tak perlu diragukan.
