Luwu Utara, Matasulsel – Pasca resmi terbentuk sebagai kecamatan baru melalui sidang paripurna DPRD Luwu Utara pada 13 Maret 2018 lalu, kini Baebunta Selatan bersiap menata diri dengan rencana pembangunan infrastruktur wilayah.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Luwu utara, terdapat 2 proyek prioritas pembangunan yang akan segera direalisasikan awal tahun 2019.

Diantaranya adalah peningkatan ruas jalan Desa Lara – Kalitata yang mendapat kucuran dana sebesar Rp. 10 Miliyar melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) yang akan diperuntukkan di awal tahun 2019 ini.

Peningkatan ruas sepanjang 2,8 KM tersebut semakin dipertegas oleh kehadiran Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani yang meninjau langsung ruas Lara – Kalitata, Senin (28/01) kemarin.

“Tahun ini Desa Lara mendapat anggaran untuk penambahan ruas beton sepanjang 2,8 KM dengan total alokasi anggaran Rp. 10 Miliyar dan bersumber dari DAK. Rencananya setelah lelang rampung, pengerjaan ditargetkan mulai dilakukan pada Maret 2019,” ungkap Kadis PUPR Luwu Utara, Suaib Mansyur.

Tim Redaksi

Terkait

Oleh : Haerullah Lodji (Host Pabicara) JAKARTA – Setelah melewati hiruk-pikuk kampanye, di mana para pasangan calon berlomba-lomba menyampaikan
JENEPONTO – LSM LAKI P 45 Cabang Jeneponto mengecam tindakan dugaan money politik yang dilakukan oleh salah satu pasangan calon (Paslon) Bupati
JENEPONTO – Ketua LSM LAKI P 45 Cabang Jeneponto, Ir. Sutan Syarif, hari ini menyampaikan protes terkait penempatan Tempat Pemungutan Suara (TPS) 1
JENEPONTO – Kabar tentang insiden pembongkaran rumah pendukung calon pasangan nomor 3 di Jeneponto menunjukkan ketegangan yang muncul akibat
By. Jay Dasrum Kalimat ini memiliki arti yang dalam dan sering digunakan untuk menggambarkan sikap yang bijaksana dalam menghadapi berbagai situasi
JENEPONTO – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, Polres