Tindakan tersebut, lanjut Syahid diluar batas kewajaran dan sangat tidak terpuji.

“Ini sungguh sudah keterlaluan, kami tidak mengerti niatan mereka. Padahal baliho yang dipasang itu atas inisiatif warga di sekitaran sini. Jadi pihak yang tak senang sepertinya mencari momen permusuhan dengan cara yang tidak sepantasnya,” tuturnya.

Meski demikian, pihaknya tidak ingin menuduh siapa pelaku dibalik pengrusakan tersebut.

Apalagi ingin terpancing melakukan aksi balasan. “Kami sudah menginstruksikan kepada seluruh relawan Appi-Cicu agar tidak terpancing dengan hal-hal seperti ini,”ujarnya.

Intinya, menurut Syahid kasus ini sudah dilaporkan ke Kepolisian termasuk bukti CCTV yang nantinya akan digunakan untuk melacak pelaku.

“Sekali lagi ini kerjaan yang terstruktur bukan orang iseng yang lakukan,” ungkap Syahid. (*)