“Ibarat pohon, kalau kita potong ujungnya maka akan tumbuh cabang-cabang, hal ini berlaku sama dengan kebiasaan berinfaq, jika kita rajin berinfaq maka pintu-pintu rezeki bisa berdatangan dari mana saja. Karena memang Allah menjanjikan melipat gandakan apa yang kita keluarkan terutama di bulan ramadan,” ujarnya.

Safari Ramadan ini juga dihadiri Ketua DPRD Maros H.A.S Chaidir Syam, Kajari Maros Eko Suwarni, serta jajaran kepala dinas. Rangkaian Safari Ramadan Pemkab Maros ini juga dilakukan oleh Wakil Bupati Maros HA Harmil Mattotorang dan rombongan dengan mengunjungi Kecamatan Simbang.

Rangkaian safari ramadan tersebut telah mengunjungi Kecamatan Cenrana, Camba, Mallawa, Mandai, Moncongloe, Tanralili, Tompobulu, Marusu, Maros Baru dan Turikale.

(Man/Matasulsel)