JENEPONTO, MATA SULSEL – Satuan Binmas Polres Jeneponto menggelar Operasi Bina Kusuma Lipu Tahun 2020 di sejumlah titik di Jeneponto, Selasa (18/8/2020).

Operasi Bina Lipu yang digelar hari ini, yakni di Dusun Manrumpa dan Dusun Kalongerasa, Desa Turatea Timur. Kemudian Dusun Baraya, Desa Borongtala, Kecamatan Tamalatea serta Lingkungan Manyumbeng, Kelurahan BiringKaassi, Kecamtan Binamu, Kabupaten Jeneponto.

Sementara Operasi Bina Kusuma Polres Jeneponto dipimpin langsung oleh Kasat Binmas AKP Syahrul, S.H yang didampingi KBO Binmas IPDA Muh. Kasim, ,BRIPKA Irwan , BRIPKA Ridwan,.Sos dan BRIGADIR Suwaib,S.H.

Dalam kesempatan itu mereka melaksanakan giat bimbingan dan penyuluhan kepada beberapa Kelompok masyarakat dan pemuda yang sedang meminum minuman keras jenis ballo dan bermain kartu joker.