PANGKEP – PT Semen Tonasa ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Upacara Peringatan Bulan Keselamatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasional 2023 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Bertempat di Ruang Auditorium Kantor Pusat PT Semen Tonasa, upacara sekaligus penganugerahan penghargaan K3 tingkat provinsi ini dipimpin langsung Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, serta dihadiri oleh hampir 1.000 peserta yang berasal dari 81 perusahaan di Sulawesi Selatan, para ASN dari dinas terkait, perwakilan serikat pekerja, serta mahasiwa dan para pelajar, Selasa 14 Februari 2023.

Pelaksanaan Bulan K3 Nasional 2023 Tingkat Provinsi kali ini mengusung tema Terwujudnya Kelangsungan Usaha yang Mendukung Peningkatan Daya Saing Sulsel Melalui Penguasaan dan Penerapan Standar K3.

Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman dalam amanahnya menyampaikan betapa pentingnya K3 untuk diterapkan pada lingkungan kerja setiap perusahaan.

“Safety merupakan aspek penting dalam lingkungan kerja, sebab ada banyak bahaya dan risiko yang tinggi dalam pekerjaan. Sehingga setiap perusahaan wajib untuk menginisiasi dan meningkatkan pemahaman, pelatihan, serta fasilitas keamanan.” ucapnya.