Sempurnakan Tugas Pada Pilgub, KPU Luwu Utara Gelar Bimtek
Tidak hanya itu, Bimtek yang akan berlangsung selama dua hari ini di Kecamatan Sabbang dan dari KPU Daerah sudah berlangsung tiga hari ini, akan di hadiri seluruh PPS Desa.
“Perwakilan yang hadir hari ini di Kecamatan Sabbang 10 desa dibagi 2 hari sampai 22/5/2018. Ini merupakan tahap awal, dan masih akan dilanjutkan dengan bimtek selanjutnya,” paparnya.
Suprianto juga menghimbau, agar masyarakat yang ada di seluruh Kabupaten Luwu Utara, terutama di Kecamatan Sabbang, terutama yang telah wajib memilih, agar turut berperan serta dalam pilgub nanti.
“Kalau belum ada KTP elektroniknya, bisa membawa Surat keterangan sementara ke TPS yang telah di peruntukan di setiap kecamatan yang ada,” pungkasnya. (yustus)