Saat melepas jenazah salah satu pengurus Pasar Sentral Sengkang ini, Amran secara khusus menyampaikan terima kasih kepada segenap keluarga dan warga yang selama ini turut membantu almarhum.

“Jazakumullahu khairan kazira kepada seluruh keluarga yang turut merawat jenazah beliau. Mari kita bersama mengantar jenazah beliau, agar kita sama2 mendapat pelajaran bahwa kematian adalah keniscayaan bagi seluruh umat manusia,” imbau Amran di depan warga.

Menurut dia, kematian juga bisa mengingatkan kita, bahwa dunia hanyalah tempat persinggahan sementara. Olehnya itu, kita harus mempersiapkan diri dengan semua amalan kebaikan, sekaligus pertanggungjawaban kita kepada Sang Khalik.

Dalam kesempatan itu, Amran Mahmud juga menyampaikan turut berduka cita yang sedala-dalamnya atas kepergian almarhum. Baginya, H Beddu punya banyak konstribusi, khususnya mengabdikan diri mengurus Pasar Sentral selama ini.

“Mari kita sama sama.mendoakan beliau agar dilapangkan kuburnya. Dan mari kita sama sama memaafkan atas seluruh kesalahan beliau semasa hidupnya. Semoga Almarhum ditempatkan di surga Allah SWT. Aamiin,” pungkasnya.(*)