Shinta: Jangan Mudah Terpengaruh Kolom Kosong, Ingat 27 Juni Coblos Appi-Cicu
Anggota Komisi D Bidang Kesejahteraan Rakyat DPRD Kota Makassar ini meminta agar warga bijak dalam menyalurkan hak pilihnya di Pilwalkot Makassar.
Tidak mudah terhasut oleh informasi-informasi yang bisa memecah persaudaraan dan merusak tali silaturahmi.
“Biasanya jelang pilkada itu banyak informasi hoax, jangan mudah percaya. Pemilihan wali kota ini hanya diikuti satu pasang calon, jadi silahkan ke TPS salurkan hak pilih anda secara bijak, pilih Appi-Cicu,” tambahnya.
Di pemilihan wali kota Makassar ini, Appi-Cicu mencanangkan 10 program unggulan yang pro rakyat. Seperti, 50 juta rupiah per RT/tahun, bebas retribusi sampah, tunjangan untuk guru mengaji, iman masjid, guru minggu, dan sejumlah program unggulan lainnya. (*)