Smart Manajemen & Spiritual Manajemen Jadi Andalan Masrur Latanro Bangun Enrekang
Makassar, Matasulsel – Sebanyak 12 Kabupaten/Kota di Sulsel sebagai peserta Pilkada serentak tahun 2018 mendatang, salah satunya Kabupaten Enrekang.
Salah satu figur yang disebut-sebut akan bertarung pada Pilkada Enrekang mendatang, Masrur Makmur Latanro saat ini telah intens melakukan sosialisasi kerakyatan.
Saat ditemui di acara dialog publik Mapul Institut yang mengangkat tema ‘Menuju Pilkada Enrekang tahun 2018’ di Warkop CCR, Jl Toddopuli, Makassar, Minggu (12/3/2017), Masrur mengatakan dirinya maju di Pilkada Enrekang dengan berbagai visi dan misi, salah satunya adalah perbaikan peradaban birokrasi.
“Enrekang ini memiliki potensi yang besar, tapi harus dikelolah dengan smart manajemen dan spritual majemen untuk memperbaiki peradaban birokrasi,” kata Ustadz Masrur, sapaan akrabnya.