Songsong Natal dan Tahun Baru, Bro Rivai: Jaga Toleransi dan Harmoni Demi NKRI
Makassar, Matasulsel – Bakal Calon Gubernur Sulsel, Abdul Rivai Ras (Bro Rivai) dalam ceramahnya pada Kuliah Ketahanan Nasional di depan mahasiswa Pascasarjana Sekolah Kajian Global dan Stratejik Univeristas Indonesia menandaskan bahwa,
“akhir akhir ini banyak isu SARA yang mengemuka dan mengganggu, mulai isu penistaan agama yang dikaitkan dengan gerakan politik Pilkada yang berskala lokal berdimensi nasional hingga isu konflik Israel-Palestina yang kini mengguncang konstelasi politik internasional” Tandas Bro Rivai, Jumat (22/12/2017).
Dalam konteks Indonesia, gejala potensi konflik yang bernuansa agama nampak terlihat di depan mata, dimana terlihat terjadinya penguatan soliditas agama secara berkelompok melalui aksi aksi massal seperti turun ke jalan, berkumpul di lapangan serta melalui penyebaran kebencian (hate speech) di media sosial, ungkap Alumni Senior Manager of National Security Leadership, Elliot Shool of International Affairs George Washington University AS ini.