Tak Hanya Relawan TAKBIR, Mizar Juga Beri Semangat Relawan Sehati di Polres
Menanggapi kunjungan ini, Wakil Ketua PC Sapma Pemuda Pancasila Sinjai, Nasrullah mengapresiasi langkah yang dilakukan pasangan Takbir ini. Ia menyebut sebagai langkah positif tersebut harus ditiru oleh pasangan lain.
“Jujur saya terharu mendengar apa yang dilakukan Takbir. Beginilah seharusnya pemimpin yang menunjukkan kepedulian bukan hanya kepada pendukungnya tapi juga kepada orang lain. Komitmen pilkada damai tidak hanya berakhir di tanda tangan prasasti tapi juga dibuktikan secara nyata. Saya sangat salut, ” ujarnya saat dikonfirmasi.
Di Mapolres, Mizar Roem diterima Kasatreskrim Polres Sinjai. Mizar didampingi kuasa hukum Takbir, Alamsyah, Ketua Relawan Muda Sulsel, Muhammad Sabir, Sekretaris Kompak, Mansur dan sejumlah tim lainnya. (*)