Tak Suka Berbohong, Pemilik “Perkampungan Jepang” di Bantaeng Makin Lengket ke IYL-Cakka
Semenjak IYL dan Cakka maju berpasangan, IYL sudah tercatat dua kali ke Bantaeng. Hanya saja bukan untuk sosialisasi pencalonan atau menghadiri kegiatan konsolidasi.
IYL hanya melakukan pelantikan ketua dan pengurus PMI Bantaeng yang dikomandoi Wakil Bupati Bantaeng Muh Yasin. Selanjutnya menghadiri pesta pernikahan keluarga Karaeng Joni dan Karaeng Saso.
Meski belum melakukan sosialisasi di kabupaten yang jumlah wilayahnya tergolong kecil di Sulsel ini, namun antusias tokoh dan warga justru makin tunggi.
Mengingat, selain keluarga dekat NA yang memilih dibarisan Punggawa Macakka, juga ada keluarga mantan Wakil Bupati Bantaeng Andi Asli Mustajab. Seperti putrinya, Andi Sri.
Tak hanya itu, Ichsan juga dikenal sejak dulu sangat akrab dengan mantan Bupati Bantaeng Azikin Solthan yang saat ini tercatat sebagai anggota DPR RI. (*)