Target Juara, Danny Lepas 54 Kafilah Makassar MTQ XXXII Ke Bone
Danny menitip harapan agar seluruh kafilah MTQ Makassar dapat menampilkan kemampuan terbaiknya sehingga bisa meraih prestasi untuk mengharumkan nama Kota Makassar.
Lewat pelepasan Kafilah ini juga Danny berjanji akan membangkitkan kembali Pengajian Lorong (ngaji rong) yang dulu terlaksana disetiap lorong.
Katanya, syiar alquran wajib dilakukan karena jawaban keluh kesah hari ini di dunia semua ada pada Alquran.
“Sekarang saya akan bangkitkan kembali ngaji rong yang diintegrasikan dengan lorong wisata. Sesuai dengan program kami yaitu perkuatan umat beragama syiar dari lorong ke lorong agar ummat kuat tercipta dari bawah,” sebutnya.
Pelepasan ini ditandai dengan penyerahan bendera MTQ dari Wali Kota Makassar ke PJ Kemenag Makassar yang disaksikan oleh Ketua MUI Makassar, Sekda Kota Makassar.