MAKASSAR – Asisten II Pemerintah Kota Makassar, Rusmayani Madjid mengumpulkan seluruh pengelola platform layanan Ojek Online (Ojol), di Lantai 9 Balaikota, pada Kamis (15/9/2022).

Baca Juga : Kontrak Vale, Andi Maradang Mackulau Ajak Masyarakat Luwu Tekan Pemerintah Pusat

Hal tersebut untuk menindaklanjuti ide dari Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Danny Pomanto untuk mencanangkan program Ojol Day yang ditetapkan setiap hari selasa. 

“Ide briliant dari pak Wali ini kita tindak lanjuti. Hari ini kita undang semua tapi cuman pihak Grab dan Gojek yang datang kami kordinasi soal kesiapannya,” ucapnya.