Terbukti Kepemimpinannya, Warga Luwu Tak Ingin Permalukan Cakka
Bagi warga Luwu, kepemimpinan Cakka yang banyak memberi kemajuan dan mendorong kesejahteraan rakyat, sekaligus jadi alasan kenapa tak mau berpaling.
“Pak Cakka itu orangnya merakyat. Bukan baru dekat jika ada kepentingan politiknya. Beliau juga tak suka membohongi rakyat. Apalagi mau mencuri uang rakyat,” tambah Alimuddin, warga Belopa.
Pada kesempatan ini, Cakka secara kerendahan hati mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan masyarakat Luwu yang diberikan padanya sejak bergulirnya tahapan pemilihan gunernur Sulawesi Selatan.
“Terima kasih atas semua bantuanta. Sebagai ucapan terima kasih saya, insyaallah saya tidak akan bikin malu ki semua, ketika amanah rakyat ini diberikan kepada kami untuk memimpin Sulawesi Selatan kelak. Mari tunjukkan, bahwa kita Wija To Luwu kali ini memang bersatu,” tegas Cakka.
Usai berbuka, Cakka disibukkan dengan ajakan foto bersama dengan para masyarakat Luwu, baik swafoto maupun foto bareng. Sesekali Cakka juga memakai handphonenya sendiri.