Terkait Insiden Kerusuhan di Papua, Kapolres Gowa Imbau Masyarakat Tidak Mudah Terprovokasi
Gowa, Matasulsel – Kapolres Gowa Akbp Shinto Silitonga, SIK., MSi mengimbau seluruh masyarakat, khususnya di Kabupaten Gowa untuk tidak mudah terprovokasi terkait insiden kerusuhan yang terjadi di Papua, Senin (19/08) kemarin.
“Terkait insiden kerusuhan di Papua yang dilatarbelakangi dari kejadian di Surabaya, kami imbau kepada seluruh masyarakat, khususnya warga Kabupaten Gowa, maupun warga asal Papua yang berada di Gowa untuk tidak terprovokasi dengan hal tersebut,” terang Akbp Shinto Silitonga, Selasa (20/08) pagi.
Selain itu, Kapolres juga meminta kepada seluruh pihak untuk berperan aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah, salah satunya yakni dengan menggunakan media sosial secara bijak, dengan tidak membuat kegaduhan melalui postingan-postingan yang berujung pada SARA, yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan.
“Intinya, masyarakat harus berpikir logis. Jangan mudah terprovokasi dengan berbagai isu yang kini menyebar, yang berupaya memperkeruh suasana, apalagi sampai melakukan aksi anarkis,” tambah Akbp Shinto Silitonga.
Adapun Polri diketahui akan melakukan penyelidikan dan mengusut tuntas penyebab dari terjadinya insiden yang berujung kerusuhan ini.