Ternamen Sepak Bola AMPI CUP I Luwu Timur Resmi Dibuka Bupati
Luwu Timur, Matasulsel – Turnamen sepak bola Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Cup I Luwu Timur resmi dibuka Bupati Luwu Timur, Thorig Husler di Lapangan Soekarno Hatta, Malili, Sabtu (21/9/2019).
Pembukaan turnamen dihadiri langsung Bupati Luwu Timur, Thorg Husler, Ketua DPRD Luwu Timur Amran Syam, Ketua AMPI Sulsel Aksara Alif Raja, Ketua AMPI Luwu Timur, Kamal Rasyid.
Ketua AMPI Lutim, Kamal Rasyid mengucapkan banyak terimakasih atas dukungan sehingga bisa terlaksana kegiatan sepak bola.
“Menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan semua pihak dan dukungan semua kecamatan sehingga kegiatan turnamen bisa terlaksana, Ampi luwu membawa manfaat dan kebersamaan,” katanya.
Sementara itu, Ketua AMPI Sulsel, Aksara Alif Raja mengucapkan rasa terimakasih kepada orang nomor satu Luwu Timur yang memberikan dukungan terhadap kegiatan AMPI. Kegiatan turnamen sepak bola menurutnya adalah cara pemuda melawan arus derasnya era digitalisasi pemuda yang kian hari disibukkan dengan permain game android.
“Apresiasi kepada bupati yang memberikan perhatian kepada AMPI dengan hadirnya AMPI CUP 1 bukti mampu melawan arus derasnya era digitalisasi yang banyak meninabobokan banyak pemuda,” katanya.
Bupati Luwu Timur, Thorig Husler berharap kegiatan sepakabola yang dilaksanakan AMPI mampu memperkuat konsolidasi pemuda serta mampu membangun kebersamaan pemuda.
“Melalui acara AMPI CUP I ini kita berharap mampu menjalin kebersamaan antara pemuda serta menjadi konsolidasi pemuda,” katanya.
“Hadirnya AMPI CUP 1 bukti melawan arus derasnya era digitalisasi yang banyak meninabobokan banyak pemuda,” katanya.
Penulis : Sabri
Editor : Arif Tanjung