Terpilih Aklamasi Mursalim Pimpin DPD AMPI Selayar Lima Tahun Kedepan
SELAYAR, MATA SULSEL – Musyawarah Daerah (Musda) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Ke -VI Kabupaten Kepulauan Selayar 2020 resmi dibuka oleh Bupati Kepulauan Selayar, diwakili Asisten II Bidang Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat bertempat di Gedung PKK Jl. Muh Krg. Bonto, Benteng – Selayar, Sabtu (14/11/2020) malam.
Asisten II Setda, Ir. H. Arfang Arif, dalam sambutannya mengatakan bahwa pemuda sebagai ujung tombak pembangunan bangsa, maka dari itu pemerintah daerah menaruh harapan besar pada organisasi kepemudaan untuk mendukung program pemerintah.
“Sinergitas antara AMPI dan Pemerintah Daerah sangat diperlukan dalam membangun daerah, organisasi pemuda, mesti menjadi mitra dari pemerintah untuk melanjutkan dan mengawal pemerintahan lima tahun kedepan,” tukasnya.
Dikatakan sejumlah prestasi dan capaian pembangunan yang diperoleh oleh pemerintah daerah sampai saat ini, tidak terlepas dari peran dan kontribusi organisasi kepemudaan yang ada didaerah ini.
Diakhir sambutannya Arfang Arif meminta pemuda AMPI untuk ikut berperan aktif mensukseskan dan mengawal pelaksanaan pesta demokrasi Pilkada Selayar pada tanggal 9 desember yang akan datang.