Lutim, Matasulsel – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam-Andi Muh Rio Patiwiri Hatta (Ibas-Rio) memenuhi undangan ummat Hindu di Desa Cendana Hitam, Kecamatan Tomoni Timur, Rabu (30/09/2020).

Ditemui usai kegiatan, Parisade ummat Hindu di Desa Cendana Hitam, Putu Raka mengucapkan banyak terimakasih atas kehadiran Irwan Bachri Syam dan Andi Muh Rio Patiwiri Hatta dalam memenuhi undangan kami.

“Terimakasih banyak pak Irwan dan pak Rio menghadiri acara kami. Beliau sangat menghargai ummat kami, sehingga kami merasa bangga dan terhormat atas kunjungan beliau,” tuturnya.

Disinggung terkait visi misi pasangan Ibas-Rio tentang keagamaan kata Putu Raka, kalau saya melihat visi misi beliau sangat menyentuh, artinya tidak memihak di satu agama saja dan sangat toleran.

Olehnya itu, kami berharap ketika beliau diamanahkan untuk memimpin daerah ini, visi misi tersebut bisa menjangkau semua serta melindungi rakyat tanpa memandang suku dan ras, imbuhnya.

“Sekali lagi kami mengucapkan banyak terimakasih atas kunjungan pak Ibas-Rio di upacara kami. Dan kami juga akan mendoakan semoga beliau terpilih memimpin daerah ini,” tutupnya.(*)

 

Laporan : Nur Alam

Editor : Takim