MAKASSAR – Hujan yang mengguyur kota Makassar dan sekitarnya membuat debit air naik. Beberapa perumahan terendam air, sehingga mengakibatkan banjir di beberapa titik, salah satunya di lorong 5 Jalan Andi Tonro Kota Makassar.

Aksi Sigap anggota Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Sulsel di pimpin Danki 4 Pelopor AKP Badaruddin sejak sore sudah tiba di lokasi langsung berjibaku mengevakuasi warga, barang- barang dan motor milik warga.

Dengan berbekal perahu jerigen yang dirakit sedemikian rupa, Personel Batalyon A Pelopor berhasil mengevakuasi sedikitnya 40 kepala keluarga dari lokasi tersebut.

Komandan Batalyon A Pelopor AKBP Sapari, S.Sos yang juga ditemui dilokasi menyebutkan personel dikerahkan untuk membantu proses evakuasi warga maupun barang-barang yang masih bisa dipergunakan.