JENEPONTO, MATA SULSEL – Sejumlah personel Satgas TMMD Ke-116 Kodim 1425 Jeneponto merebohkan rumah lusuh milik Ibu Kamange (98) yang hidup sebatang kara.

Rehab RTLH ini merupakan sasaran fisik tambahan program TMMD ke-116 tahun 2023 Kodim 1425 Jeneponto berkolaborasi dengan BRI Jeneponto.

Tahap awal pembongkaran rumah tidak layak huni (RTLH) menjadi rumah layak huni itu berlokasi di lingkungan Kalakkara, Kelurahan Empoang Utara, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sulsel. Minggu (14/5/2023).

Rumah milik Ibu Kamange (98) itu yang ditinggal bersama cucu cucunya. Selama mendiami rumahnya itu kadang musin hujan deras airnya masuk ke dalam rumah panggung miliknya.

Kepada awak media, Ia menuturkan bahwa semenjak ditempati rumahnya sudah berpuluhan tahun tak pernah direhabilitasi atau diganti baik kayu maupun tiangnya.

“Iye na’ Tallebbaka’ Jeka Ballaka Nialle’ ni Parrakaie’ sukkanna’ ni bauang (Tidak pernah ini rumah mau direhab, selama terbangunnya ini),”ucapnya dalam bahasa Makassar sembari menangis melihat rumahnya dibongkar untuk direhab oleh personil TNI.

Ia pun menyampaikan, selama ini ia hanya tinggal bersama cucunya dan ditemani berdekatan rumah oleh anaknya dan sanak keluarga.

“Ini rumahku na’ paling pertama dibangun di sini, jadi kalau umurnya ini rumah tidak ku taumi,kah puluhan tahun mi kapan,” bebernya.