Luwu Utara, matasulsel – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, melepas 4.000 benih ikan mas, Sabtu (2/3/2019), di empang milik Abdi Rombe seluas 30 hektar di desa Pongo kecamatan Masamba. Pelepasan benih ikan adalah upaya pemerintah meningkatkan produksi ikan air tawar di Kabupaten Luwu Utara, khususnya di Masamba.

Sebelum melepas benih ikan, Bupati Indah Putri Indriani, berharap agar ribuan benih ikan yang dilepas tersebut dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat Luwu Utara. “Semoga bermanfaat bagi masyarakat kita,” kata Indah Putri Indriani yang didampingi Kepala Dinas Perikanan, Muharwan, dan beberapa Kepala Perangkat Daerah.

Kadis Perikanan, Muharwan, mengatakan, untuk meningkatkan produksi ikan air tawar dibutuhkan pembudidaya yang betul-betul memahami cara budidaya ikan yang baik. “Jika ada pembudidaya yang belum paham cara budidaya ikan, maka kita akan melakukan pendampingan terhadap kelompok pembudidaya ikan air tawar,” ujar Muharwan.

Tim Redaksi

Terkait

JENEPONTO, MATASULSEL – Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, mencatatkan sejarah baru dengan pelaksanaan event offroad pertama yang menarik
MAKASSAR, MATASULSEL – Bupati Jeneponto, Paris Yasir, melanjutkan safari kunjungan kerjanya setelah menghadiri rapat koordinasi di Gubernuran. Kali
MAKASSAR, MATASULSEL – Bupati Jeneponto, Paris Yasir, menghadiri rapat koordinasi (rakor) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi
JENEPONTO, MATASULSEL – Pemerintah Desa Sapanang bekerja sama dengan Puskesmas Binamu Kota melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas bagi kader
JENEPONTO , MATASULSEL – Dalam suasana penuh semangat, Pemerintah Kabupaten Jeneponto menggelar Rapat Koordinasi Pembinaan Kabupaten Sehat di Ruang
JENEPONTO, MATASULSEL – Rapat koordinasi pembinaan Kabupaten Sehat Kabupaten Jeneponto yang berlangsung di ruang Kalabirang Rujab Bupati Jeneponto